MantapSukses.com - Dropship adalah sistem penjualan barang dimana anda tidak langsung menjadi penjual, melainkan perantara antara seller atau supplier dengan customer. Dropship ini hanya meminta supplier untuk mengirim barang pada customer sesuai orderan. Seorang dropship harus mencantumkan nomer rekening, nama, alamat, kontak pada customer sebagai pengirim.
Keuntungan Menjadi Dropship
Keuntungan menjadi dropship adalah tidak perlu repot mengeluarkan produk. Anda hanya cukup memajang produk pada yang dijual supplier pada sosial media seperti Instagram, Facebook, Whatsapp, dan lainnya. Anda juga tidak perlu stock barang karena itu sudah menjadi urusan supplier. Sehingga dengan begitu anda tak perlu khawatir barang yang dijual tidak laku.
Anda juga tidak perlu repot melakukan packing atau mengirim barang pada ekspedisi pengiriman karena sudah sepenuhnya dilakukan supplier. Bisa dikatakan sangat hemat waktu dan tenaga. Sehingga anda hanya bisa fokus pada pemasaran produk yang dijual.
Syarat Menjadi Dropship
Syarat pertama menjadi dropship adalah mengisi data diri dengan format nama, alamat lengkap, kontak yang bisa dihubungi dan selalu aktif, kontak sosial media (jika ada). Anda juga harus memiliki rekening bank pribadi.
Model Kerjasama Dropshipping
Supplier atau pemasok barang produksilah yang akan mengirim barang pesana customer. Dropshipper hanya bertugas sebagai penjual yang akan berinteraksi langsung dengan pembeli. Untuk ketentuan harga bisa memasang harga dropship maupun harga supplier yang mana tentunya telah berdasar kesepakatan bersama.
Mengapa Busana Muslim?
Salah satu produk yang sangat direkomendasikan untuk diberlakukan sistem dropship adalah busana muslim. Tren pakaian hijab yang sedang menjamur di Indonesia menjadikan bisnis ini sangat potensial. Mengingat pula bahwa masyarakat Indonesia notabene adalah muslim, dan perempuan menjadi target sasaran dari penjualan pakaian. Ini jelas menjadi momentum yang sangat berpeluang.
Berhijab saat ini tak hanya dikenakan oleh kalangan masyarakat biasa tapi sudah banyak kalangan artis dan publik figur yang semakin banyak mengenakan busana muslim. Model dan gaya berhijab yang selalu mengikuti perkembangan jaman menjadi salah satu alasan para wanita ini semakin senang mengenakan hijab disamping tujuan utamanya untuk menutup aurat.
Berkembangnya fashion hijab di Indonesia menjadikan bisnis ini tak akan dimakan jaman. Tak ada salahnya meski hanya menjadi dropshipper, anda bisa merintis usaha anda hingga bisa memiliki brand sendiri. Demikianlah sekilas informasi mengenai sistem dropship busana muslim. Semoga bermanfaat untuk anda, sekian dan terimakasih.
Bisnis Jasa 31 Okt 2018
Jasa Maklon, Kunci Sukses Berbisnis untuk Pemula
Produk kesehatan merupakan salah satu produk yang terus mengalami perkembangan pesat setiap tahunnya. Banyak konsumen yang mencari beragam produk kesehatan
Bisnis Kuliner 27 Feb 2020
Inilah 5 Makanan Khas Madura yang Menggiurkan
Indonesia ialah negeri kepulauan yang terdiri dari beberapa daerah sehingga wajar bila Indonesia mempunyai kuliner yang beragam. Salah satunya ialah makanan
Bisnis Kesehatan 19 Apr 2020
5 Makanan Tinggi Serat Larut yang Wajib Dimakan Ketika Pandemi COVID-19
Serat makanan merupakan karbohidrat pada tanaman yang tak dapat di cerna oleh fisik Anda. Walaupun amat perlu buat usus dan kesehatan Anda secara menyeluruh,
Bisnis Teknologi 16 Jul 2018
Gencar Kegiatan Marketing Bisnis Lewat Sosial Media Instagram Supaya Profit Meningkat
Bagi para pelaku bisnis baik yang punya perusahaan besar maupun hanya rumahan saja tentu memerlukan strategi marketing. Marketing tak hanya untuk mendapatkan
Bisnis Property 28 Sep 2020
Masih Jarang Dilirik, Bisnis Kerajinan Dari Akrilik Menjadi Usaha Yang Menjanjikan
Mencari peluang bisnis dimasa pandemi ini memang tidak mudah, apalagi sudah menjamurnya suatu jenis usaha atau bisnis yang sudah berjalan. Tentu akan
Bisnis Teknologi 19 Jul 2018
Keuntungan Menggunakan SEO Untuk Bisnis Online
Memulai bisnis memang tidak mudah. Banyak sekali hal yang harus disiapkan salah satunya ialah modal. Butuh modal yang tidak sedikit untuk mulai merintis suatu